Shin Tae-yong Resmi Diberhentikan, Apa Selanjutnya untuk Timnas Indonesia?
Kota Bandung – Ketua Umum PSSI Erick Thohir mengakui tengah membidik sejumlah pelatih Eropa setelah memecat Shin Tae-yong (STY) dari kursi kepelatihan tim nasional Indonesia.
Dia juga mengakui salah satu pelatih yang masuk dalam daftar kandidat pelatih timnas Indonesia yang baru itu adalah mantan penyerang timnas Belanda, Patrick Kluivert.
“Kami sudah wawancara, ada tiga nama (calon pelatih baru). Dari tiga nama itu, salah satunya nama yang disebut tadi (Kluivert). Kami juga sudah wawancara asisten untuk pendamping pelatih,” kata Erick kepada para pewarta di Jakarta, Senin (6/1).
Erick Thohir mengungkapkan terdapat beberapa nama calon pelatih timnas menggantikan posisi Shin Tae-yong.
PSSI secara mengejutkan mengumumkan telah mengakhiri kerja sama dengan pelatih asal Korea Selatan (Korsel) Shin Tae-yong atau STY.
Padahal, kontrak dengan STY sebagai pelatih timnas Indonesia hingga 2027.
Kata Erick, terhadap para calon pelatih itu telah dilakukan sesi wawancara pada akhir Desember 2024.
“Saya ke sebuah negara di Eropa pada 25-30 Desember, sudah meminta izin kepada Presiden (Prabowo Subianto) karena saya kan menteri. Saya di sana istilahnya “buka warung,” kata Erick.
Menteri BUMN ini mengatakan sengaja datang bertemu para calon pelatih itu karena meras tidak etis bila secara daring.
Selain itu, Erick pun sengaja melakukan wawancara itu di sekitar Natal untuk memeriksa keseriusan para kandidat.
“Bukan saya tidak hormati Natal, tapi ingin tahu keseriusannya. Dari tiga pelatih, ada satu yang datang dan saya lihat dia punya poin lebih. Itu pun setelah wawancara dia langsung pulang ke negaranya,” beber Erick Thohir.
PSSI berencana mengumumkan nama pelatih baru timnas pada Minggu (12/1), sedangkan sang pelatih dijadwalkan akan tiba di Indonesia pada Sabtu (11/1).
PSSI Pecat STY
Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) resmi memecat Shin Tae-yong (STY) dari kursi pelatih tim nasional Indonesia.
Pemecatan Shin Tae-yong semakin memperkuat rumor yang selama ini beredar terkait rencana PSSI akan menggaet pelatih asal Eropa.Ketua Umum PSSI Erick Thohir bahkan mengatakan bahwa dia telah bertemu dengan tiga kandidat pengganti STY.
Dia mengatakan pelatih baru ini akan membawa timnas Indonesia menuju target Piala Dunia 2026.
Erick membeberkan bahwa calon pelatih baru timnas Indonesia itu asal Belanda.
“Beberapa nama yang sudah punya nama di dunia sepak bola tentu tak hanya mencari pekerjaan, mereka juga pasti ingin punya legacy untuk menjadi bagian sejarah Indonesia menuju Piala Dunia 2026,” kata Erick Thohir di Menara Danareksa, Jakarta, Senin (6/1).